Memasuki hari pertama masuk sekolah pasca liburan akhir tahun, SD Muhammadiyah Condongcatur kembali melaksanakan kegiatan upacara bendera. Kegiatan ini dilaksanakan pada Senin, 2 Januari 2023 pukul 07.00 WIB – selesai. Bertempat di halaman upacara SD Muhammadiyah Condongcatur. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa kelas 1 sampai 6 serta bapak ibu guru dan karyawan.
Bertindak sebagai inspektur upacara Bapak Haris Sandi Hatta, S.Pd. Kegiatan upacara bendera terpantau tertib dan lancar. Seluruh siswa SD Muhammadiyah Condongcatur sangat antusias dan semangat mengikuti upacara bendera. Kegiatan belajar mengajar di SD Muhammadiyah Condongcatur pada semester genap tahun ajaran 2022-2023 mulai dilaksanakan pada Selasa, 3 Januari 2023. Pembelajaran akan mengikuti jadwal yang telah disampaikan oleh pihak sekolah.