Info Sekolah
Jumat, 29 Apr 7391
18 Desember 2023

KUNJUNGAN STUDI INSPIRATIF DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN MUARA ENIM

Senin, 18 Desember 2023 Kategori : Berita

SD Muhammadiyah Condongcatur menerima kunjungan dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan. Kunjungan ini berlangsung pada hari Senin, 18 Desember 2023. Adapun tujuan diselenggarakan kunjungan ini dalam rangka studi inspiratif. Kedatangan rombongan disambut hangat oleh pihak sekolah. Kegiatan ini dilaksanakan pukul 09.00 WIB – selesai di Aula K.H Ahmad Dahlan lantai 2 SD Muhammadiyah Condongcatur.

 

Kunjungan ini dihadiri oleh Bapak Ibu Kepala SD dan SMP se-Kabupaten Muara Enim. Kegiatan ini diawali dengan pembukaan, pembacaan kalam ilahi oleh Ananda Nazifa. Selanjutnya sambutan dari sekolah yang diwakili oleh Bapak Eko Apri Anggoro, S.Sos selaku Wakil Kepala Bidang SDM dan Ismuba. Kemudian sambutan dari perwakilan rombongan yaitu Bapak Abi Nurwadani, M.Or selaku Kepala Bidang Pembina SD Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Muara Enim.

 

Acara dilanjutkan dengan pemaparan profil Adiwiyata oleh Ibu Agus Rini Diah Tri Rahayu, S.Kep,Ns selaku Tim UKS Ibnu Sina dan sesi tanya jawab serta diskusi. Setelah tanya jawab acara ditutup dengan pemberian cinderamata, foto bersama dan visit lingkungan SD Muhammadiyah Condongcatur. Kunjungan ini diharapkan mampu memberikan inspirasi serta memotivasi Bapak Ibu Kepala SD dan SMP se-Kabupaten Muara Enim dalam melaksanakan pengembangan sekolah.

 

SD MUHAMMADIYAH CONDONGCATUR

    Alamat:
    Jl. Perumnas (Ringroad Utara) Gorongan, Condongcatur, Depok, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55283

    Telepon:
    0274-486619

    WhatsApp:
    085100826777

    E-Mail:
    sdmuhcondongcatur@gmail.com